Panen Cabai Lalap dari Dana Keistimewaan DIY Bersama Panewu Purwosari

Yu Wa 11 Januari 2024 13:46:33 WIB

Kamis (11/01/2024) Kelompok tani yang mengelola dana dari Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Danis Tahun Anggaran 2023 mengadakan panen cabai lalap. Cabai tersebut ditanam pada lahan Tanah Kas Desa (TKD) di Blok Wonoboyo Padukuhan Ploso Kalurahan Giritirto.

Panen yang ke tiga ini diikuti oleh Bapak Wahyu Ardi Nugroho, SST., MA. Panewu Purwosari, Ibu Winarni Asnah, S.Sos. Jawatan kemakmuran, dan Bapak Subiyanta, S.IP Jagabaya Kalurahan Giritirto serta perwakilan dari Balai Penyuluhan Pertanian Purwosari.

Pada awal panen, kelompok tani memperoleh 18 kg, dengan harga Rp 18.000,00 per kg. Panen ke dua menghasilkan 86 kg cabe, dengan harga Rp 24.000,00 per kg. Untuk panen yang ke tiga menghasilkan 146,5 kg, dengan harga Rp 18.000,00 per kg. Hasil panen ini dijual kepada tengkulak ataupun pedagang pasar di wilayah Kalurahan Giritirto.

Perlu diketahui bahwa Pemerintah Kalurahan Giritirto mendapatkan dana dari Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Danis yang dimiliki Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebesar 77 juta rupiah. Dais tersebut dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Salah satunya adalah untuk mendanai penanaman Cabai lalap di Kalurahan Giritirto melalui Program Pemanfaatan Tanah Kas Desa untuk warga miskin Tahun Anggaran 2023.

Dalam pengelolaanya Pemerintah Kalurahan Giritirto mengajak kelompok tani. Bersama kelompok tani mengawali dengan menanam cabai sebanyak 10.000 bibit yang ditanam di lahan Tanah Kas Desa seluas 5.086 m2.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung